
Oleh : Â Charisa P. Br Tarigan,Tiurida A. Munthe,Miska G.S Br PA., Meilani br S. ( Mahasiswa Universitas Quality) Dosen : Hasni Suciwati S.Pd., M.Pd
Model Pembelajaran CIRC ( Cooperative Integrated Reading and Composition ) adalah model pembelajaran kooperatif yang terpadu yang cocok sekali digunakan untuk membaca dan menulis. Yang mana model ini melibatkan siswa dalam berkelompok heterogen agar dapat meningkatkan kemampuan literasi pada siswa. Dengan berkelompok, dimana diharapkan siswa bias saling membantu satu sama lain agar dapat memahami materi , meningkatkan pemahaman bacaan, kosakata dan seni berbahasa juga bisa meningkat.
Pentingnya membaca dan menulis dari bangku SD
Membaca dan menulis adalah fondasi utama agar dapat memahami semua pelajaran. Tanpa membaca dan menulis, siswa sama sekali tidak akan bias untuk memahami suatu pelajaran yang akan di pelajari di sekolah. Siswa yang memiliki kemampuan membaca dan menulis yang baik akan mampu memahami materi yang diajarkan dengan lebih mudah dan mampu mengungkapkan pemikirannya secara efektif.
JIka tidak memiliki kemampuan membaca dan menulis maka siswa sangat sulit dalam mengikuti pelajaran dan akan sering tertinggal dalam pembelajaran. Memiliki kemampuan dalam membaca, menulis, berbicara dan mendengarkan adalah hal yang sangat penting untu meraih kesuksesan. Karena tujuan membaca bagi siswa sekolah dasar adalah mengenal huruf, mengajarkan membaca dengan teknik yang benar, membantu cara memhamai kata-kata dan membangkitkan minat baca siswa. Adapun dengan menguasai membaca dan menulis tersebut secara bersamaan siswa menjadi komunikator yang lebih baik , dimana mampu mengungkapkan ide-ide mereka dengan jelas dan persuasive baik dalam bentuk tertulis maupun lisan. Dimana pemahaman yang baik yaitu ketika siswa terlibat dalam kegiatan membaca dan menulis terutama pada teks bacaan
Model pembelajaran membaca dan menulis yang efektif melitputi, (abjad, eja, kata, suku kata) untuk dasar, serta metode inovatif seperti Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC), Model CIRC adalah model pembelajaran yang digunakan untuk meningkatkan keterampilan membaca pemahaman serta melatih sikap tanggung jawab siswa.
Nah, masih banyak yang belum menguasai membaca dan menulis ini ditemui di tingkat sekolah dasar atau bahkan sampai di bangku SMP dan SMA. Bagaimana siswa mampu mengikuti pelajaran di kelas jika hal dasar yang sangat terpenting yaitu membaca dan menulis aja belum bias ??? Sebagai calon guru, kami melihat da mempelajari model-model pembelajaran yang bagus dan mengasah kemamouan membaca dan menulis siswa di kelas sehingga dapat dihgunakan untuk membantu proses pembelajaran berjalan dengan baik dan mendapatkan hasil yang memuaskan. Model CIRC ini adalah model pembelajaran terpadu yang sangat bagus diterapkan disekolah agar dapat mengasihi kemampuan membaca dan menulis siswa.
Tidak hanya di pelajaran Bahasa Indosenia saja, tetapi Model pembelajaran ini juga dapat diterapkan di dalam pembelajaran matematika dan lainnya, jika tujuan pemebelajaran menerapkan pada aktivitas membaca dan menulis dan lebih banyak juga dapa aktivitas komunikasi.